95 - The Hollies - England
Terbentuk pada awal tahun 1960, band asal
Manchester ini bisa dibilang menjadi salah satu panutan band-band British ditahun 60-an dan 70-an. Ketenarannya tidak hanya dinegeri sendiri, tetapi sampai dibeberapa negara bahkan
The Hollies sempat menduduki chart major di amerika sampai tahun 1966.
The Hollies juga masuk ke dalam
Rock and Roll Hall of Fame di tahun 2010 kemarin.
94 - Tool - United States of America
Memenangkan tiga
Grammy Award, melakukan keliling dunia dan menempati chart urutan atas dibeberapa negara. Itulah beberapa prestasi yang diukur sepanjang karir band asal Los Angeles, California ini. Band yang membawakan musik
Progressive Metal ini dimotori oleh
Danny Carey yang sempat disebut-sebut sebagai band
Heavy Metal lantaran sound yang mereka pakai dialbum pertama mereka. Dan tak lama setelah Tool merilis album kedua mereka ditahun 1996, Tool banyak melakukan eksperimen terhadap visual art di konsepnya, sehingga banyak yang menyebutkan Tool merupakan bagian dari
Art Rock.
93 - ZZ Top - United States of America
ZZ Top yang juga sering disebut dengan nama
"That Little OI' Band From Texas" ini memiliki musik yang mengakar pada Blues dengan mengacu pada
Boogie Rock. Element musik
ZZ Top sebenarnya lebih mengarah kepada tiga element musik, yaitu
Arena, Southern dan Boogie Rock. Band yang terbentuk ditahun akhir 60-an ini beranggotakan
Billy Gibbons, Dusty hill yang menggantikan
Dan Mitchell dan
Frank Beard, hebatnya dengan usia mereka yang sudah bisa disebut kakek-kakek ini mereka masih aktif bermusik bersama
ZZ Top.
92 - Red Hot Chili Pappers - United States of America
Bergaya tradisional
Funk dengan mencampurkan beberapa element musik seperti
Punk dan
Psychedelic Rock,
Red Hot Chili Pappers atau yang familiar disebut dengan
RHCP ini telah memenangkan tujuh Grammy Award dan telah menjual lebih dari 60 juta album dibelahan dunia.
RHCP juga merupakan salah satu band band yang masuk kedalam
Top 40 of The Billboard Hot 100.
91 - Derek and the Dominoes - United States of America
Band yang
Blues Rock beranggotakan oleh
Eric Clapton, Bobby Withlock, Carl Radle dan Jim Gordon ini sangat dikenang dengan Single-nya yang berjudul
Layla dari album
Layla and
Other Assortes Love Song yang terinspirasi dari cinta
Clapton kepada
Pattie Boyd (
istri George Harrison - The Beatles) yang tak tersampaikan. Lagu
Layla juga sering dianggap sebagai lagu Rock terbaik sepanjang massa.
bersambung...
kecewa RHCP 92 >,<
ReplyDeletehahaha sabar ya nak, masih banyak mungkin band kesukaan kamu di urutan atas..hehehe
ReplyDelete